Whatsapp merupakan aplikasi mesenger untuk mengirim pesan
instan yang dapat di pasang di
berbagai platform smartphone saat ini, salah satu keunggulannya adalah aplikasi
ini bisa digunakan lintas platform jadi OS apapun yang di gunakan dapat menggunakan
aplikasi ini tanpa harus mengeluarkan biaya SMS, yang penting anda terhubung
ke internet baik menggunakan wifi ataupun paket layanan internet di berbagai operator
seluler, ternyata masih banyak orang yang tidak mengerti menggunakan aplikasi
dengan fitur canggih ini sebagaimana mestinya.
Jika anda
belum punya aplikasinya, silahkan download aplikasi tersebut di web
resminya yaitu www.whatsapp.com/download, atau jika ingin lebih mudah
silahkan download pada layanan aplikasi store di platform OS anda seperti
google play, appworld, atau sebagainya. Jika
sudah anda download maka langkah selanjutnya yaitu memasang / menginstall aplikasi whatsapp nya
di hp anda, ikuti instruksinya.
Jika anda
telah berhasil menginstal aplikasi tersebut di hp anda, buka aplikasinya
maka anda akan diminta untuk memverifikasi nomor hp tersebut, silahkan
masukkan nomor hp anda di kolom yang sudah di sediakan, dan klik
verifikasi, maka akan ada kode konfirmasi yang dikirim ke nomor hp
yang
sudah di sebutkan tadi dan masukkan kode tersebut ke kolom yang disediakan
aplikasi tersebut.
Silahkan
menuju ke pengaturan akun untuk dapat mengatur pengaturan lainnya
sesuai keinginan anda. Selamat
anda telah berhasil membuat akun whatsapp dan siap untuk digunakan. Perlu
anda ketahui, pada aplikasi ini ID anda yaitu nomor HP yang di daftarkan pada langkah
ke tiga yang sudah kita bahas sebelumnya dan salah satu kecanggihan
whatsapp yaitu aplikasi ini akan otomatis melakukan sinkronisasi kontak yang ada phonebook anda serta
menjadikannya kontak di whatsapp "jika kontak nya juga menggunakan
whatsapp" dan silahkan anda test chat teman anda untuk membuktikan
bahwa aplikasinya berjalan dengan sebagaimana mestinya. Nah
setelah membuat akunnya, sekarang anda pasti
bingung kan bagaimana cara menggunakan
whatsapp ? ok kita akan membahasnya,
tutorial ini kami buat mengambil dari contoh
HP yang ber platform android ya,
karena terlalu panjang kalo mau dibahas untuk semua
platoform OS, tapi tenang aplikasi ini memiliki
tampilan yang sangat mudah di mengerti kok oleh penggunanya, simple sekali.
1. Cara menambahkan
kontak dan teman di whatsapp mesengger
Harap perhatikan:
Jika Anda memilih untuk mengundang lewat layanan SMS, maka tarif pulsa SMS standar
yang akan di kenakan oleh operator seluler Anda. Jadi pastikan dulu ya bahwa Anda punya
cukup pulsa sebelum mengundang teman lewat SMS.
Ada 2 cara untuk menambahkan
teman atau istilahnya add friend pada facebook yang bisa anda gunakan di
aplikasi whatsapp ini, yaitu menggunakan SMS dan ID teman anda, cara untuk
menambahkan temannya pada android yaitu silahkan anda masuk ke bagian chat yang baru
dan lihat di bagian bawah halaman akan ada pilihan undang teman ke whatsapp,
lalu masukkan ID whatsapp teman anda, untuk platform OS lainnya saya tidak begitu
hafal tapi saya yakin caranya hampir sama.
2. Cara membuat GROUP
Pada tutorial Cara
Membuat Dan Menggunakan Whatsapp ini kami juga akan menjelaskan
cara membuat group, ini step by step nya : Silahkan
anda buka halaman chatting tekan tombol menu di
handphone anda disitu terdapat pilihan untuk membuat group
baru, silahkan pilih. Lalu silahkan anda
isikan judul untuk group yang akan di buat. Untuk mengundang
teman anda ke group yang telah dibuat, teman anda ke group yang telah dibuat,
silahkan pilih menu tambah peserta.
Fitur Setelah
Membuat Dan Menggunakan Whatsapp
Sebenarnya
masih sangat banyak tutorial Cara Membuat Dan Menggunakan Whatsapp ini,
namun saya fikir 2 poin diatas adalah poin paling penting nya, fiturnya yang disediakan oleh whatsapp
sendiri yaitu anda dapat mengirim pesan instan, mengirim foto, melakukan
panggilan video atau lainnya, kalo bicara tentang fiturnya ini adalah aplikasi yang memiliki
segudang fitur yang dapat memudahkan pekerjaan anda sehari hari atau sekedar menyapa
teman anda.
Mohon
maaf untuk penjelasan fitur fiturnya kami tidak dapat menjelaskannya pada kesempatan
ini karena akan terlalu panjang jadinya, namun saya fikir setelah sobat membuat
akunnya pasti sobat akan mengerti sendiri karena tampilannya sangat mudah di pahami
kok, jadi sekian dulu ya,terima
kasih.
Baca Juga : Kelebihan dan keamanan Database
Baca Juga : Kelebihan dan keamanan Database